Quantcast
Channel: EXO Fanfiction
Viewing all articles
Browse latest Browse all 4828

Tell Me Your Wish

$
0
0

baekhyunhbd

Tittle : Tell Me Your Wish

Author : Mochiberry

Main cast : Byun Baekhyun (EXO) and Kim Ahra (OC)

Minor Cast : Park Chanyeol (EXO), Kim Jong Dae (EXO), Byun Baekhee (OC), Kim Suho (EXO)

Genre : Fluff, Romance

Leght : Vignette

Rating : Teen

Special to Baekhyun’s Birthday!

Baekhyun memasuki kelasnya dengan wajah yang ditekuk. Bukan, bukan karena ia bertengkar dengan kekasihnya, bukan juga karena ulah Baekhee yang nakal itu, tetapi karena ia kehabisan tiket konser SNSD yang akan diadakan malam ini!

“Hai, selamat pagi Baekhyun!” Chanyeol dan Chen sahabat baik Baekhyun menyapanya saat ia menempatkan pantatnya di bangku sebelah mereka.

Baekhyun hanya bergumam.

“Baekhyun, aku dan Chen sudah mendapatkan tiket SNSD, kau tidak marahkan kalau kita pergi menonton?” Oke, untuk sekarang dua orang ini bukanlah sahabat baik Baekhyun. Baekhyun tidak bisa membayangkan kalau mereka melihat SNSD secara langsung dan Baekhyun hanya meringkuk di kamar sambil mendengar suara Taeyeon dan kawan-kawan.

Penyebab Baekhyun kehabisan tiket fansign SNSD adalah karena WiFi di rumahnya belum dibayar (dan Baekhyun tidak tahu soal itu). Ia menelpon Chanyeol dan Chen dengan menggebu-gebu saat jam menunjukkan pukul 9 malam, dua orang itu tidak ada yang mengangkat. Baekhyun akhirnya minta tolong kepada Ahra dan gadis itu bersedia mengabulkannya. Tetapi sayang sekali tiketnya sudah sold out begitu Ahra membuka situs penjualan tiket.

“Baekhyun kami akan memotret Taeyeon Noona yang banyak untukmu,” hibur Chen. Baekhyun masih memasang wajah sebalnya, ia memasang earphone di telinganya tidak mau mendengar suara orang yang paling menyebalkan untuk Baekhyun sekarang.

********

“Baekhyun, kau mau membeli ice cream?” tanya Ahra. Kini mereka sedang berada di  supermarket. Begitu jam pelajaran berakhir, Ahra menarik Baekhyun untuk menemaninya membeli bahan kue. Baekhyun bahkan tidak tahu kenapa gadis ini jadi tergila-gila membuat kue. Minggu kemarin, kekasihnya ini mengajak Baekhee, adik Baekhyun, untuk menemaninya memasak. Baekhyun disuruh mencicipi kue buatan mereka dan rasanya sangat aneh terlebih karena kue itu gosong (Ahra tidak tahu berapa menit untuk mengovennya). Baekhyun muntah-muntah dan Ahra memakluminya. Ahra tidak pernah menyalahkan Baekhyun.

“Aku mau, rasa strawberry seperti biasa,” jawab Baekhyun datar. Jujur saja ia masih sebal dengan kejadian di kelas tadi.

 

Baekhyun dan Ahra berjalan beriringan menuju rumah mereka. Baekhyun memegang kantung belanjaan Ahra sedangkan Ahra asik dengan ice cream cone-nya. Ice cream Baekhyun sudah habis sejak tadi. Tangan mereka saling bertautan satu sama lain.

“Baekhyun, kau masih marah karena kehabisan tiket?” tanya Ahra.

“Tentu saja!” jawab Baekhyun dengan nada sinis.

“Lain kali kau pasti bisa menonton mereka kok.”

Baekhyun menatap Ahra yang berada di sampingnya. “Huh, tapi aku ingin menonton mereka sekarang bukan lain kali Ahra sayang.”

“Lalu kau maunya seperti apa? Konsernya saja sudah hari ini,” kata Ahra yang terus menjilati ice creamnya.

Baekhyun diam.

“Lagipula aku sama cantiknya dengan mereka!” Baekhyun tersenyum geli mendengar penuturan gadisnya.

“Mana ada personil SNSD yang pendek sepertimu,” goda Baekhyun. Ahra cemberut.

Baekhyun tersenyum simpul, ia mengacak rambut Ahra dan gadis itu langsung marah seketika.

“Baekhyun bilang pada adikmu ya untuk datang ke rumahku sore ini,” ujar Ahra. Baekhyun agak heran kenapa Baekhee (adik Baekhyun yang berumur 5 tahun) lebih sering bemain bersama Ahra sekarang. Lama-lama Baekhyun jadi penasaran juga.

“Apa yang akan kalian lakukan sih?” tanya Baekhyun.

“Urusan perempuan, kau tidak perlu tahu!”

Mereka telah sampai di depan rumah Ahra. Suho, kakaknya Ahra, baru saja pulang kuliah dan berpapasan dengan mereka berdua. Tentu saja lelaki yang dibenci Baekhyun itu melihat tangan keduanya yang masih bertautan. Ahra dan Baekhyun tidak mengerti dengan pandangan tidak suka dari Suho. Baekhyun pikir Suho memang seperti itu jika melihat Baekhyun.

“Hei lelaki mesum, lepaskan tangan adikku!” kata Suho dengan sinis. Refleks keduanya langsung melepaskan tautan tangan mereka.

“Ahra masuklah!” pinta Suho.

Ahra mengambil kantung belanja dari tangan Baekhyun kemudian masuk ke dalam perkarangan rumahnya setelah sebelumnya tersenyum pada Baekhyun sebentar. Kemudian Suho mengekor Ahra dari belakang.

Baekhyun ingin meledak rasanya sekarang. Ia benci dengan kakak Ahra, lelaki itu terlalu menjengkelkan dan suka mengatur hubungan Ahra dengan Baekhyun. Ingin rasanya Baekhyun mengirim Suho ke galaxy!

******

Pagi ini Baekhyun sudah rapi dengan seragamnya. Ia masih meratapi nasibnya karena tidak bisa menonton konser SNSD semalam. Pasti Chanyeol dan Chen sangat bahagia. Ah Baekhyun sebal! Baekhyun menuruni tangga rumahnya dan bisa dilihat keluarganya sedang mengelilingi meja makan dengan kue ulang tahun di tengahnya.

“Saengil Chukae Baekhyunie!” seru keluarga Baekhyun kompak. Baekhyun tersenyum cerah. Ya, hari ini Baekhyun berulang tahun.

Baekhyun meniup kue ulang tahunnya.

“Selamat ulang tahun anakku, sukses selalu, kami menyayangimu,” ucap kedua orang tua Baekhyun. Mereka memeluk anak kedua mereka itu.

“Oppa, selamat ulang tahun.” Baekhee memeluk kakak lelaki keduanya itu. Dengan kemampuannya Baekhyun menggendong adiknya yang berbadan gemuk itu.

“Terima kasih, jangan nakal pad Oppa lagi, Yakseo?” kata Baekhyun mencium pipi chuby Baekhee. Baekhee mengangguk. Baekhyun pun menurunkan adiknya itu.

“Selamat ulang tahun my namdongsaeng, sukses dengan sekolahmu,” kata Baekbeom, kakak lelaki Baekhyun. Mereka saling berpelukkan.

“Gomawo, Hyung!” Baekhyun membalas.

*******

“Hei! Baekhyun kau tahu? Kami memotret Taeyoen Noona untukmu!” Chen  meyerbu Baekhyun begitu Baekhyun masuk ke kelas. Baekhyun dia saja, ia langsung berjalan menuju bangkunya. Dari kejauhan, Ahra memperhatikan mereka.

“Jangan sedih boy! Ini hari ulang tahunmu kan? Makannya kami memberikanmu foto-foto Taeyeon,” kata Chanyeol menyenggol lengan lelaki imut itu. Chanyeol meletakkan flasdisk di meja Baekhyun.

“Tidak perlu, aku bisa mengambilnya dari fansite Taeyeon nanti,” balas Baekhyun dengan cueknya.

“Jangan gengsi begitu, Baek! Ah iya selamat ulang tahun, semoga kau bisa melihat SNSD secara langsung!” kata Chen.

“Jangan meledekku! Kembali ke tempat kalian!” Baekhyun mengomel dan kedua orang itu menuruti perkataan Baekhyun.

******

“Selamat ulang tahun, Baekhyunie!” ucap Ahra pada Baekhyun saat mereka berdua makan di kantin.

“Ne, gomawo, Ahra cantik!” balas Baekhyun sambil tersenyum.

Entah apa yang dipikirkan Baekhyun, ia sedang mengharapkan kado dari kekasihnya itu. Tetapi sampai pulang sekolah, Ahra tidak menunjukkan tanda-tanda akan memberikan sesuatu padanya. Malah gadis itu menyeret Chanyeol dan Chen untuk ikut bersamanya dan meninggalkan Baekhyun. Jadilah Baekhyun pulang sendiri hari ini.

*******

Baekhyun berjalan menuju rumahnya sambil menendang kerikil kecil. Ia bosan, sebal, marah karena hari ini. Baekhyun senang saat keluarganya memberikan kejutan untuknya tadi pagi, tapi ia jadi sebal karena Ahra yang hanya mengucapkan selamat ulang tahun tanpa memberikan hadiah maupun ciu- ah bukan bukan. Sebenarnya Baekhyun tidak terlalu mengharapkan, tetapi bukankah jika gadis itu memberikannya sesuatu itu berarti Ahra menyayanginya? Padahal ini ulang tahun pertama Baekhyun dengan Ahra sebagai kekasihnya.

Dari arah berlawanan, Baekhyun melihat Baekhee berjalan sambil menenteng paperbag ditangannya.

“Ya, Baekhee! Kau mau kemana?” tanya Baekhyun setengah berteriak pada adiknya.

“Tentu saja Baekhee mau kesitu,” jawab Baekhee. Baekhee menunjuk rumah yang berada disamping Baekhyun. Baekhyun menengok rumah itu, rumah Ahra rupanya. Ia baru sadar kalau sedang berada di depan rumah gadisnya.

“apa yang ingin kalian lakukan sih?” Baekhyun bertanya lagi.

“Ini urusan perempuan!” Baekhyun memutar bola matanya kesal, jawaban Baekhee sama dengan jawaban Ahra saat kemarin dilontarkan pertanyaan yang sama.

“Aku mau ikut!” kata Baekhyun tegas.

“Oppa, pulang saja, hanya ada Eomma di rumah nanti eomma kesepian,” tolak gadis berumur 5 tahun itu.

Baekhyun mendengus kesal, “Baiklah.”

*******

Baekhyun duduk di depan tv, tangannya terus mengonta-ganti channel dengan kesal. Bagaimana tidak, kalau di setiap tv meliput konser SNSD kemarin malam. Dan lebih menyebalkan lagi, ada Chanyeol dan Chen sedang menggoyang-goyangkan lightstick dengan cerianya.

“Sahabat macam apa mereka?” gerutu Baekhyun.

“Hyun, bisa kau jemput adikmu di rumah Ahra? Ini sudah malam, adikmu takut pulang sendiri,” kata Mrs. Byun pada anaknya.

“Jaraknya kan hanya dua rumah masa badan sebesar itu takut?” gerutu Baekhyun dan langsung mendepat teguran dari Eommanya.

“Ah baiklah.”

Tanpa Baekhyun sadari, Mrs.Byun tertawa puas. Entah apa maksudnya.

******

Baekhyun memencet bel rumah Ahra berkali-kali sebelum akhirnya Mrs.Kim yang membukanya dan mempersilahkan Baekhyun untuk masuk.

“Mereka sedang berada di taman belakang, ada Chanyeol dan Chen juga,” kata ibu dari kekasihnya itu.

Apa?! Dua orang itu diundang Ahra ke rumahnya? Sedangkan Baekhyun yang notabennya adalah kekasih Ahra tidak diundang? Menyebalkan!

Baekhyun berjalan cepat menuju taman belakang. Betapa terkejutnya Baekhyun, begitu ia masuk lampu taman yang sebelumnya gelap kini terang ditambah lagu SNSD – Tell Me Your Wish yang diputar. Di depan Baekhyun ada banner bertuliskan ‘Happy Birthday Baekhyun’ lengkap dengan foto Baekhyun kecil hingga sekarang. Baekhyun bisa menebak ini adalah kerjaan kekasihnya.

Baekhyun tambah terkejut dan ingin tertawa melihat Ahra, Baekhee, Suho, Chanyeol, dan Chen muncul dan menari SNSD – Tell Me Your Wish di depannya lengkap dengan kostum persis SNSD. Ahra dan Baekhee  terlihat sangat cantik, tetapi bagaiman dengan Suho, Chen, dan Chanyeol? Baekhyun langsung tertawa lepas melihat mereka menggunakan wig perempuan.

Begitu mereka selesai dengan dance SNSD, mereka semua menghampiri Baekhyun.

“Jangan salah paham, aku dan Chanyeol begini karena paksaan kekasihmu,” kata Chen kemudian Chen dan Chanyeol menjitak Baekhyun. Baekhyun yang masih belum berhenti tertawa seketika berhenti dan marah karena kepalanya dijitak.

“Kalau bukan karena adikku, aku tidak mau melakukannya,” gerutu Suho masih tidak terima. Ahra menyuruh Oppa-nya untuk diam.

“Aku melakukannya dengan senang hati kok, Oppa,” ucap Baekhee dan Baekhyun tersenyum.

Baekhyun mencari Ahra yang tiba-tiba saja menghilang. Ow, dia membawa kue ulang tahun dengan lilin yang menyala diatasnya untuk Baekhyun.

“Saengil Chukahamnida, Saengil Chukahamnida, Saranghae Baekhyunie, Saengil Chukahamnida!” Mereka semua bernyanyi lagu ulang tahun untuk Baekhyun. Sebelum meniup lilin, Baekhyun membuat harapan dahulu.

‘Aku harap, aku selalu sehat dan semakin tampan. Keluargaku sehat dan selalu akur. Hubunganku dan Ahra semakin baik, kami bisa menikah di masa depan, dan juga dia semakin menyayangiku. Chen dan Chanyeol bisa menjadi lebih baik kedepannya, dan Suho-hyung setuju dengan hubunganku dan Ahra.’

“FUH!”

Mereka bertepuk tangan gembira begitu Baekhyun meniup lilin.

“Baekhyun, kue ini buatan ibuku, rasanya enak kok, jangan muntah-muntah lagi ya,” kata Ahra dengan polosnya dan Baekhyun tertawa mendengarnya.

“Anak-anak ayo makan, Aku dan Kim Ahjumma memasak banyak untuk kalian!” ujar Mrs.Byun yang ternyata juga berada disana.

Chen, Chanyeol, Suho, dan Baekhee yang di gendongan Suho berhamburan ke dalam rumah. Hanya ada Baekhyun dan Ahra yang tersisa. Mereka berhadapan sekarang.

“Gomawo, nae yeojachingu. Kupikir kau tidak memberikanku apapun, tapi ini sungguh luar biasa,” kata Baekhyun memeluk erat kekasihnya itu.

Ahra terkikik geli. “Benarkah? Maaf aku tidak bisa membawakanmu SNSD.”

“Bukankah kau member SNSD sekarang?” canda Baekhyun sambil tertawa.

“Sepertinya ada yang kurang.” Baekhyun menyeringai.

“Apa?”

Baekhyun menunjuk bibirnya. Ahra tersenyum, ia berjinjit menyamakan tingginya dengan Baekhyun.

CUP!

Ahra mencium bibir Baekhyun, tetapi hanya sebentar.

“YA! Sebentar sekali!” protes Baekhyun.

“Kita sudah ditunggu tahu! Ayo cepat!” seru Ahra dan Baekhyun melengos.

“Baiklah!”

 

FIN

Happy Birthday Baekhyun!



Viewing all articles
Browse latest Browse all 4828

Trending Articles